Iklan - Scroll ke bawah untuk melanjutkan
Berita  

KPK Sudah Tetapkan 5 Tersangka Korupsi Bank BJB

KPK
Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) (Foto: LOGIC.co.id)

Jakarta, LOGIC.co.id – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menetapkan lima orang tersangka dalam kasus dugaan korupsi di lingkungan PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten atau Bank BJB Tbk.

Juru Bicara KPK, Tessa Mahardhika Sugiarto, menyatakan bahwa para tersangka berasal dari kalangan penyelenggara negara dan pihak swasta.

Advertisement

“Sekitar lima orang. Ada dari penyelenggara negara dan ada dari swasta,” kata Tessa di Gedung Merah Putih, Jakarta, Senin (10/3/2025).

Baca Juga:  Terlibat Korupsi, Mantan Kepala Bank of China Divonis Hukuman Mati dengan Penangguhan

Namun, KPK masih merahasiakan identitas kelima tersangka tersebut.

Tessa juga mengungkapkan bahwa penyidik telah melakukan serangkaian penggeledahan di Bandung, Jawa Barat, dalam rangka penyidikan kasus ini.

Advertisement

“Kalau sudah selesai, kami akan memberikan pembaruan, termasuk rilis lengkap mengenai perkara ini, yang kemungkinan besar akan kami sampaikan dalam pekan ini,” jelasnya.

Sebelumnya, KPK menggeledah rumah mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, di Bandung terkait dugaan korupsi di Bank BJB pada Senin (10/3/2025). Meski demikian, Tessa menegaskan bahwa informasi lebih rinci mengenai hasil penggeledahan akan diumumkan setelah prosesnya rampung.

Baca Juga:  3 Hakim yang Bebaskan Ronald Tannur Tak Pernah Lapor Gratifikasi ke KPK, Terungkap di Persidangan

“Betul, hari ini ada giat geledah oleh penyidik perkara BJB. Namun, untuk rilis resminya, termasuk lokasi, baru akan disampaikan saat kegiatan sudah selesai semua,” kata Tessa.

 

Simak Breaking News nasional dan internasional pilihan terbaik langsung di ponselmu. Ikuti WhatsApp Channel kami: https://whatsapp.com/channel/0029Vb4FeCF0QeapYGGs0y0r